Berkunjung ke Dapur HU Galamedia, Kang DS Ingin Bangun 5 RSUD di Kabupaten Bandung

- 5 Oktober 2020, 18:34 WIB
Calon Bupati Bandung Dadang Supriatna atau Kamg DS saat berkunjung ke dapur redaksi HU Galamedia, Jln Blk Factory 2B Kota Bandung, Senin 5 Oktober 2020
Calon Bupati Bandung Dadang Supriatna atau Kamg DS saat berkunjung ke dapur redaksi HU Galamedia, Jln Blk Factory 2B Kota Bandung, Senin 5 Oktober 2020 /Darma Legi/

"Saya harapkan ada komunikasi berkelanjutan. Apalagi, saya ada keinginan untuk membuka potensi dan menggali berbagai potensi di Kabupaten Bandung," ungkapnya.

Di antaranya potensi wisata di Kabupaten Bandung. Ia mencontohkan, Bali sebagai tempat wisata paling populer di dunia karena ada peran media. Begitu juga dengan Pangandaran, bisa dikembangkan seperti Bali, tidak lepas dari peranan media. 

Baca Juga: PPPK Dapat Fasilitas Gaji dan Tunjangan Setara PNS, Begini Penjelasan Menpan RB Tjahjo Kumolo

"Pangandaran bisa menjadi Bali, karena peran media. Kami mohon bantuan ke media, mudah-mudahan bisa memberikan perubahan yang terbaik bagi Kabupaten Bandung kedepan," harapnya. 

Pada kesempatan itu, ia pun meminta doa restu kepada banyak pihak, terkait majunya pada pesta demokrasi di Kabupaten Bandung. Apalagi dalam kiprahnya kedepan, kata Kang DS, jika dirinya terpilih menjadi Bupati Bandung berkeinginan untuk membangun lima Rumah Sakit Uman Daerah (RSUD) di Kabupaten Bandung. 

"Pertama, RSUD dibangun di Kecamatan Kertasari dan Pacet, kedua di Kecamatan Pangalengan dan Cimaung, ketiga di Kecamatan Pasirjambu, Ciwidey dan Rancabali, keempat di Kecamatan Cileunyi, Cilengkrang dan Cimenyan, terakhir di Desa Tegalluar Kecamatan Bojongsoang," paparnya. 

Kang DS juga berencana membangun sekolah SMAN di semua kecamatan di Kabupaten Bandung. Hal itu untuk memenuhi kebutuhan pendidikan masyarakat selama 12 tahun. 

"Karena mendirikan SMA kewenangan Provinsi Jabar, kita dari daerah menyiapkan lahannya untuk mendirikan bangunan sekolah tersebut," ujarnya. 

Baca Juga: #MosiTidakPercaya, #BatalkanOmnibusLaw dan #DPRRIKhianatiRakyat Jadi Trending Topic

Kang DS juga mengungkapkan di Kabupaten Bandung banyak potensi wisata yang belum tergali dan tertata dengan baik. Di antaranya, Gua Jepang, peninggalan sejarah perjuangan di Desa Cicalengka Wetan Kecamatan Cicalengka, dan Curug Tilu di Desa Cipelah Kecamatan Rancabali. 

Halaman:

Editor: Kiki Kurnia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah