Minyak Makan Merah, Berasal dari Apa dan Apa Saja Manfaatnya?

17 Maret 2024, 09:00 WIB
Warna kemerahan yang dihasilkan berasal dari kandungan karotenoid (Vitamin A) yang tinggi./blog.pureindianfoods.com /

GALAMEDIANEWS - Minyak makan merah merupakan topik yang menjadi perbincangan akhir-akhir ini di berbagai media.

Pernahkan kamu memikirkan darimana asal dan bagaimana minyak yang pada umumnya berwarna kuning tiba-tiba muncul minyak versi berwarna merah?

Berdasarkan yang dilansir dari Traditional Cooking School By Gnowfglins bahwasannya minyak berwarna oranye kemerahan ini berasal dari daging buah palem Afrika.

Baca Juga: Final Tunggal Putra YONEX All England Open 2024: Jonatan Christie vs Anthony Ginting

Baca Juga: RESMI DIBUKA! Jadwal Pendaftaran Mudik Gratis Lebaran 2024 PLN, Berikut Cara Daftar, Syarat dan Rute

Dimana warna kemerahan yang dihasilkan berasal dari kandungan karotenoid (Vitamin A) yang tinggi.

Minyak merah juga memiliki beberapa potensi manfaat bagi kesehatan, di antaranya:

1. Kaya Antioksidan

Seperti yang telah disampaikan sebelumnya bahwa warna merah dari minyak jenis ini berasal dari kandungan karotenoid dan adapun kandungan lainya yaitu vitamin E yang keduanya berperan sebagai antioksidan.

Antioksidan membantu melawan kerusakan sel dan dapat mengurangi risiko penyakit kronis seperti penyakit jantung dan kanker.

Baca Juga: YONEX All England Open 2024, Sejarah All Indonesia Final Kembali Terulang Setelah 30 Tahun Penantian

Baca Juga: Setelah Penantian Selama 30 Tahun, Akhirnya All Indonesian Final Mampu Tercipta di YONEX All England 2024

2. Dapat Meningkatkan Kesehatan Jantung

Penelitian menunjukkan bahwa minyak sawit merah dapat membantu menurunkan kolesterol jahat dan tekanan darah.

3. Sumber Vitamin A

Minyak sawit merah merupakan sumber karotenoid yang baik yang dapat diubah oleh tubuh menjadi vitamin A, yang penting untuk penglihatan dan kekebalan tubuh

Manfaat yang terkandung dalam minyak sawit merah juga dapat bertindak sebagai antioksidan yang melindungi sel dan jaringan kita dari kerusakan lingkungan.

Baca Juga: Tukang Ojek Preman, Sinetron Terbaru RCTI Jadi Obat Rindu Penonton TOP dan Preman Pensiun

Baca Juga: Jadwal Tayang My Hero Academia Season 7, Kehadiran Film Layar Lebat Pengaruhi Serial TV?

Adapun manfaat yang dilansir oleh Answers.com bahwa minyak sawit merah adalah sumber Vitamin A yang luar biasa, bahkan lebih banyak daripada wortel. Dan juga kaya akan tokoferol dan tocotrienol yang merupakan bagian dari Vitamin E.

Penting untuk dicatat bahwa penelitian mengenai minyak sawit merah masih berlangsung. Meski menjanjikan manfaatnya bagi kesehatan, tapi alangkah baiknya jika kita mengkonsumsi dalam jumlah sedang sebagai bagian dari pola makan seimbang.***

Editor: Lucky M. Lukman

Sumber: traditionalcookingschool.com

Tags

Terkini

Terpopuler