4 Kitab Maulid Nabi Muhammad Paling Populer di Indonesia, Mulai dari Barzanji Hingga Maulid Burdah

- 16 Oktober 2020, 09:08 WIB
4 Kitab Maulid Nabi Paling Populer di Indonesia. Foto Ilustrasi
4 Kitab Maulid Nabi Paling Populer di Indonesia. Foto Ilustrasi /pixabay


GALAMEDIA - Tradisi perayaan Maulid Nabi di Indonesia cukup beragam. Namun, mayoritas perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW ini selalu berkaitan dengan pembacaan Kitab Maulid dan shalawat.

Di Indonesia, sejumlah kitab Maulid dan bacaan shalawat seolah telah menjadi bacaan wajib.

Peringatan Maulid Nabi yang ditetapkan 12 Rabiul Awal menjadi momen untuk kembali membangkitkan semangat meneladani kisah hidup Muhammad Shallalahu ‘Alaihi wa Sallam.

Baca Juga: Sejarah Maulid Nabi Muhammad, Bacaan Ini yang Biasa Dilantunkan Saat Memperingati Kelahiran Nabi

Selain itu, seperti diutip galamedia dari laman jeda.id, bahwa Maulid Nabi juga cara untuk mewujudkan kecintaan terhadap Nabi Muhammad.

Di Indonesia tradisi Maulid sangat beragam. Ada yang sifatnya seremonial, ada pula yang memaknai lebih dalam. Membaca kitab-kitab dan bacaan Maulid adalah bagian dari keberagaman tradisi itu.

Bacaan kitab Maulid umumnya berisi kisah kelahiran Nabi Muhammad Shallalahu ‘Alaihi wa Sallam. Budi pekerti , gambaran fisik, perkembangan masa kenabian, hingga bagaimana Nabi berhubungan dengan kerabat sekitar dikupas habis.

Biasanya, kitab-kitab tersebut dilengkapi dengan kasidah yang bermuatan sanjungan, shalawat, dan tawasul. Cara pembacaannya juga bisa berbeda antar daerah, tergantung darimana mereka mempelajari pembacaan kitab maulid.

Baca Juga: Sejak Kapan Maulid Nabi Muhammad SAW Diperingati? Ini Dia Asal Usul

Pembacaan kitab-kitab maulid tidak selalu menunggu momen Rabiul Awal ataupun peringatan maulid Nabi. Sebagian masyarakat menjadikan bacaan kitab Maulid Nabi sebagai kegiatan rutin seperti mingguan, bulanan, atau dalam periode tertentu yang telah ditentukan masing-masing.

Halaman:

Editor: Hj. Eli Siti Wasilah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x