Fadli Zon Tulis Puisi Negeri di Tepi Jurang: Kata-Kata Berujung Bui, Semua Dilarung Tirani

21 Januari 2021, 18:33 WIB
Politisi Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra), Fadli Zon. /Twitter/@fadlizon/

GALAMEDIA - Anggota DPR Fraksi Gerindra, Fadli Zon tak henti menyoroti kondisi Indonesia yang terus dilanda beragam masalah dan bencana.

Jika biasanya berkicau lewat status Twitter, kali ini Fadli Zon menulis sebuah puisi yang ia beri judul "Negeri di Tepi Jurang".

Fadli Zon mengunggah puisi "Negeri di Tepi Jurang" itu lewat Twitter, pada Rabu, 20 Januari 2021.

Baca Juga: Disetujui Jadi Kapolri, Puan Maharani ke Komjen Listyo Sigit: Jangan Ada Kaca Mata Kuda!

Dalam puisi yang ditulis Faldi Zon memperlihatkan bahwa negara ini sedang tidak baik-baik saja. Ia pun seolah menyindir sikap yang dilakukan oleh pemerintah selama ini.

Berikut puisi Fadli Zon berjudul Negeri di Tepi Jurang:

NEGERI DI TEPI JURANG

apalagi yang mau kita katakan
kata-kata berujung bui
apalagi yang mau kita suarakan
suara-suara berkabung sunyi
apalagi yang mau kita lakukan
semua dilarung tirani

Baca Juga: Masih Ingat Ade Londok? Ada Kabar Terbaru dari Pria yang Viral dengan Odading 'Iron Man'

negeri di tepi jurang
dililit utang terus menjulang
wabah pandemi mengoyak bumi
ketimpangan makin tinggi
bencana dimana-mana
di darat di laut di udara

negeri di tepi jurang
dijangkiti kebohongan kebencian kemunafikan
negeri di tepi jurang
dilanda kesombongan kebengisan penindasan

Baca Juga: Sungai Cikeruh Meluap, Banjir Landa Tiga Desa di Rancaekek Kabupaten Bandung

Ya Allah
Selamatkan negeri ini
Selamatkanlah rakyat kami
Amin

Fadli Zon, 20 Januari 2021.

Baca Juga: Innalillahi, Kematian Akibat Covid di RI Kembali Catat Rekor Baru, Tembus 346 Orang Sehari

Sampai hari ini, Kamis 21 Januari 2021, kicauan Fadli Zon itu sudah mendapat lebih dari 400 komentar. Tak sedikit yang justru malah 'menyerang' balik Fadli Zon.

"Terus terang sy bingung dg posisi anda bung krn bos anda bagian dr rezim. Dari politikus2 gerindra anda yg paling beda, entah itu gimmick atau memang krn nurani. Artinya kan anda beda dg kebijakan partai, kenapa anda dibiarin olh partai atau knp anda tdk keluar sj dr gerindra?" begitu komentar warganet.

Baca Juga: Ingin Merakit Sepeda Sendiri? Yuk Kenali Nama Komponennya Terlebih Dahulu

"Mau jurang mau datar itu tergantung pola pikir dan kesungguhan diri menusia usaha....klo selalu negatif sm sj kita mjd menusia ingkar, tg tdk bersyukur dan ridho Nha atas nikmat Nya yg tdk terhitung....krn sesuatu terjadi pasti atas kehendak Nya paham pak," komentar netizen lainnya.***

Editor: Lucky M. Lukman

Tags

Terkini

Terpopuler