Tsamara Amany Curhat Omongannya Tak Didengar, Publik Lebih Tertarik Pakaiannya

14 Oktober 2021, 20:39 WIB
Ketua DPP Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Tsamara Amany. /Antara/

GALAMEDIA - Politisi Partai Solidaritas Indonesia (PSI) mengungkapkan pengalaman dirinya berkecimpung di dunia politik.

Tsamara Amany mengungkapkan saat ini dirinya sudah hampir lima tahun berada di politik.

Namun, Ketua DPP PSI ini justru mengatakan bahwa selama lima tahun menyelami politik Tanah Air, justru selama itu pula omongannya diabaikan alias tak didengar.

Baca Juga: Mengarah ke Pemerasan! Satgas Anti Rentenir Terima 7.321 Aduan, Lebih dari Setengahnya Terkait Pinjol

"Udah hampir 5 tahun berpolitik & selama itu pula omonganku sebagai politisi sering kali diabaikan," tulis Tsamara melaui cuitan Twitter seperti dilihat Galamedia Kamis, 14 Oktober 2021.

Perempuan kelahiran 24 Juni 1996 ini menyebutkan bahwa seringkali publik lebih tertarik dengan dandanan dan pakaian yang dikenakannya.

"Netizen lebih tertarik dengan dandanan atau pakaian aku," keluhnya.

Baca Juga: Bikin Terkejut-kejut, 12 Website Milik Pemerintah Disisipi Iklan Perjudian Online

Berkaitan itu, dia mengatakan bahwa alasannya tak lebih karena dirinya adalah politisi perempuan.

Seperti diketahui, kendati bukan hal baru, politisi perempuan dan relatif muda seperti dirinya masih relatif sedikit di Indonesia saat ini.

Baca Juga: Data Pribadi Bocor ke Publik, Politisi PSI Tsamara Amany Protes ke KPU

"Kenapa? Ya karena aku politisi perempuan," tegas dia.

Seandainya pun mengeluh kata Tsamara, jawaban yang didapat pastilah hanya jawaban klasik.

"Kalau aku ngeluh, jawabannya klasik: 'ya itu resiko perempuan berpolitik'," pungkasnya.***

Editor: Lucky M. Lukman

Tags

Terkini

Terpopuler