Jadwal SIM Keliling Kota Bandung, Hari Ini Jumat 27 Mei 2022

27 Mei 2022, 07:09 WIB
Ilustrasi Jadwal SIM Keliling Kota Bandung. /Twitter.com/@NTMCLantasPolri

GALAMEDIA - SIM keliling kota Bandung akan hadir di dua lokasi yang berbeda, pada hari ini Jumat, 27 Mei 2022.

Bagi masyarakat kota Bandung yang ingin mendapat pelayanan perpanjang SIM keliling, bisa mengunjungi lokasi berikut ini :

1. SIM keliling 1 berada di ITC Kebon Kalapa, Jln. Pungkur, Kota Bandung, Jawa Barat.

Baca Juga: Profil dan Fakta Menarik Calon Pacar Luna Maya, Musisi Asal Korea Selatan yang Diduga Netizen RM BTS

2. SIM keliling 2 berada di Lucky Square, Jln. Antapani, Kota Bandung, Jawa Barat.

Adapun beberapa persyaratan yang harus dipenuhi di SIM keliling :

1. SIM yang masih berlaku tidak boleh melebihi dari masa berlakunya.

2. Wajib menggunakan KTP asli atau SUKET (Surat keterangan pengganti E-KTP) yang masih berlaku berikut dengan fotocopy KTP.

Baca Juga: Naskah Khutbah Jumat Singkat Akhir Bulan Syawal: Tips Mendapatkan Ketenangan Hati atau Obat Galau

3. SIM keliling hanya melayani perpanjangan SIM A dan SIM C.

4. Perpanjangan SIM dilakukan sebaiknya dari jauh hari, sebelum masa berlaku SIM habis.

5. Apabila SIM telah melebihi masa berlakunya, bisa diproses di Satpas atau Polres terdekat dengan beberapa syarat. Contohnya seperti menunjukan E-KTP untuk mengajukan permohonan proses penerbitan untuk SIM terbaru.

6. Jam Operasional SIM Keliling dimulai pada pukul 09.00 WIB sampai proses penerbitan SIM selesai.

Baca Juga: Khutbah Jumat Singkat 27 Mei 2022: 4 Penghalang Datangnya Rezeki

7. Pendaftaran perpanjangan SIM dimulai pada pukul 09.00 WIB - 12.00 WIB.

8. Surat keterangan sehat dari dokter yang ditunjuk oleh kepolisian menyatakan sehat jasmani, (di lokasi pelayanan) tidak buta warna, tidak tuli, tidak cacat fisik serta visus mata atau jarak pandang semua keterangan tersebut harus dilampirkan.***

Editor: Dadang Setiawan

Tags

Terkini

Terpopuler