Rombongan Habib Rizieq Tewas Ditembak, Warganet: Yang Nantangin OPM Kok Emosinya ke Petamburan

- 7 Desember 2020, 17:40 WIB
Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran (kanan) bersama Pangdam Jaya Mayjen TNI Dudung Abdurachman menunjukkan barang bukti terkait penyerangan polisi di Polda Metro Jaya, Jakarta, Senin 7 Desember 2020.
Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran (kanan) bersama Pangdam Jaya Mayjen TNI Dudung Abdurachman menunjukkan barang bukti terkait penyerangan polisi di Polda Metro Jaya, Jakarta, Senin 7 Desember 2020. /SIGID KURNIAWAN/ANTARA FOTO

GALAMEDIA - Sebanyak enam orang tewas saat polisi menembak kelompok yang diduga pendukung Habib Rizieq Shihab di Jalan Tol Jakarta Cikampek, Senin 7 Desember 2020.

Warganet pun banyak berkomentar di dunia maya. Pro kontra muncul, ada yang mendukung polisi dan ada juga yang memberikan semangat kepada kelompok Habib Rizieq.

Di Twitter, beragam tanggapan muncul dari warganet. Ada pula yang mengaitkannya dengan peristiwa di Papua. Termasuk semakin eksisnya Organisasi Papua Merdeka (OPM).

Baca Juga: Pemprov Jabar Petakan Prioritas Penerima Vaksin Covid-19, Sekda: Prioritasnya Untuk Zona Merah

Sebelumnya, polisi menyataka peristiwa tersebut terjadi saat anggota polisi tengah mengecek informasi terkait adanya pengerahan massa berkenaan pemanggilan Habib Rizieq, di Polda Metro, hari ini.

"Kelompok diduga MRS yang menyerang anggota (polisi) dilakukan tindakan tegas dan meninggal enam orang," tutur Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Fadil Imran.

Menurut Fadil, polisi terpaksa menembak karena diserang oleh beberapa orang dari kelompok tersebut. Bahkan para pelaku menyerang petugas menggunakan senjata tajam dan senjata api.

Baca Juga: US Navy Ajak Jepang dan Prancis Gempur China di Pasifik

"Penyerangan terhadap anggota Polri sedang melaksanakan tugas tadi pukul 00.30 WIB di Jalan Tol Jakarta Cikampek Kilometer 50," tandasnya.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x