Kampung Tanjung, Kampung Unik dengan Konsep Bersih dan Berbudaya di Kota Bandung

- 16 Maret 2021, 20:16 WIB
Salah satu sudut di Kampung Tanjung, Gang Tanjung V RT 05/RW 05, Kelurahan Sukaasih, Kecamatan Bojongloa Kaler, Kota Bandung./Tiara Disa/Galamedia
Salah satu sudut di Kampung Tanjung, Gang Tanjung V RT 05/RW 05, Kelurahan Sukaasih, Kecamatan Bojongloa Kaler, Kota Bandung./Tiara Disa/Galamedia /

GALAMEDIA - Di Jalan Babakan Tarogong dan Jalan Peta ada sebuah kawasan yang bernama kampung Tanjung.

Kampung tersebut menjadi salah satu kawasan di Kota Bandung yang mengembangkan konsep kampung bersih dan berbudaya.

Kampung Tanjung terletak di wilayah RW 05 Kelurahan Sukaasih, Kecamatan Bojongloa Kaler.

Baca Juga: Gunung Agung di Bali Meletus Cukup Dashyat, Tewaskan 1.148 Orang dan Lukai Ratusan Warga pada 16 Maret 1963

Ada yang berbeda dari kampung tersebut. Selain kebersihan lingkungan, warga disana mengembangkan konsep budidaya ikan dalam ember (budikdamber) dan menerapkan konsep penghijauan.

Yang uniknya, Gang Tanjung V RT 05/RW 05, menyuguhkan pemandangan lukisan mural di tembok dinding yang menjadi pemanis kawasan ini.

Jika berkunjung ke kampung Tanjung, ada banyak pot-pot bunga sederhana yang terbuat dari bekas botol minuman air mineral. Tanaman hias dan sayuran turut menghiasi sepanjang gang ini.

Baca Juga: PKS Restui Gubernur Anies Baswedan Buka Karaoke di DKI Jakarta

Nuansa seni dan budaya juga terlihat sangat kental. Terlihat dari gapura bambu menandakan kecintaan warga terhadap seni budaya.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x