TNI Keplak Pengendara Motor yang Geber-geber di Lampu Merah, Netizen Ramai-ramai Puji Tindakan Tentara

- 9 November 2021, 19:18 WIB
Aksi TNI keplak kepala pemuda yang geber-geber motor di lampu merah/tangkap layar/twitter Zulfikar Akbar/
Aksi TNI keplak kepala pemuda yang geber-geber motor di lampu merah/tangkap layar/twitter Zulfikar Akbar/ /



GALAMEDIA - Seorang warga merekam dua pengendara motor yang melakukan aksi tak terpuji saat berada di sebuah lampu merah.

Diketahui, dua pemuda yang berboncengan itu melakukan aksi tak terpuji dengan menggeber-geber motor, sehingga membuat jengkel pengendara lain.

Pengendara lain jengkel karena dua pemuda tersebut menggeber-geber motor yang menghasilkan suara knalpot bising.

Namun tak ada satupun warga yang berani memarahi dua pemuda tersebut, sampai akhirnya mereka dihampiri dua orang TNI.

Baca Juga: Usai Karantina, Ridwan Kamil Langsung Tancap Gas ke Kali Rasmi Bekasi

Dua orang TNI yang menghampiri itu langsung menggeplak kepala dua pemuda yang melakukan aksi tak terpuji tersebut.

Sadar dihampiri dua orang TNI dan sempat di keplak kepalanya, pemuda yang mengendarai motor sport itu langsung tancap gas bersamaan lampu hijau yang menyala.

Video tersebut kemudian beredar di media sosial dan turut dibagikan oleh pegiat media sosial, Zulfikar Akbar di akun Twitter pribadinya.

Zulfikar Akbar juga menuliskan narasi yang mengatakan bahwa semua pengguna media sosial sangat berterimakasih kepada dua TNI itu.

Ia menyampaikan meski dua TNI hanya menggeplak helm si pengendara, setidaknya hal itu akan membuat otaknya lebih bekerja.

Baca Juga: Vaksin Nusantara Usai 6 Bulan Uji Klinis Fase II, Peneliti Utama: Kalau Lihat Efikasi Itu 97 Persen

"Ini sejagat medsos bakal berterima kasih ke pak tentara ini nih, yang dikeplak helm, tapi lumayan bikin isi di dalam helm bisa lebih bekerja ntar," ujarnya, dikutip Galamedia, Selasa 9 November 2021.

Tak hanya itu, unggahan video Zulfikar Akbar itu pun mendapat respon dari netizen yang ramai-ramai mengapresiasi tindakan dua TNI tersebut.

Hal itu dikarenakan netizen juga jengkel terhadap pemuda yang menggeber-geber motornya dan tak menghargai para pengendara lain.

Berikut beragam respon para netizen yang Galamedia rangkum dari kolom komentar akun Twitter Zulfikar Akbar.

Baca Juga: PKS Beberkan Tantangan yang Harus Dihadapi Andika Perkasa: Mari Kita Lihat 100 Hari Pertama Kerjanya

"Motor cc kecil diganti knalpot racing-racingan itu suaranya ga enak banget mas. Beneran. Diliat ga ada kerennya sama sekali. Dikira orang kagum liat motor lu? Berisik doang, risih dengernya," kata akun @Faleddo.

"Dari dulu bertanya2, orang yang make motor brisikin kuping gitu, merasa apa sih? Ganteng? Perkasa? Kaya raya? Keren? Kuat? Atau gimana? Koo bs motor kek kaleng rombeng begitu dipake," tulis akun @dhee_dood.

"Gak usah suaranya, itu kalo posisi kita di belakangnya terus angin knalpotnya kena muka kan asem bener rasanya," terang akun @Erlangga_LAY.

"Yg model gitu, ditangkap, dipegang tengkuknya terus diarahin tuh kuping dimoncong knalpot, kl kupingnya dah nempel ujung knalpot saatnya tarik itu gas di blayer2 sepuasnya. Biar dia bahagia dengerin suara knalpot motornya yg merdu. Kalo ditempat saya kayak gitu kl keterlaluan," kata akun @otisram.

Baca Juga: Jakarta Dikepung Banjir, Rian Ernest Salahkan Pilihan Politik Anies Baswedan: Merugikan Warga DKI

"Pemotor pemotor kaya gini nih yg bikin ngerusak citra pemotor di jalan," terang akun @satrianugrrr.

"Emang bener perlu dikeplak biar gak songong. Bleyer² motor cempreng bikin berisik & panas ati aja.. Udah bagus di keplak kepalanya, ga ditendang motornya," tulis akun @GulaBattu.

"Mantap , terima kasih Pak .. kurang Puas harusnya cabut kuncinya terus lempar," kata akun @OnisSmartco.

"Akhirnya kejadian juga.. udah Gede bgt sm suara knalpot di bleyer bleyer...makasih pak tentara," terang akun @satriaoetami81.

"Wkwkwk ternyata bukan kita doang yang gede sama kelakuan anak alay gitu," tulis akun @mamaciaaa.***

Editor: Brilliant Awal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x