Bosan Ingin Rumah Baru, Gunther IV Anjing Terkaya di Dunia Jual Mansion Mewahnya Seharga Rp 441 Miliar

- 28 November 2021, 10:59 WIB
GIV//Olah foto kolase @LPGforTheAssoulineTeamatCompass DailyMail
GIV//Olah foto kolase @LPGforTheAssoulineTeamatCompass DailyMail /

GALAMEDIA - Gunther IV, anjing ras gembala Jerman yang mewarisi triliunan aset dari sang ayah, Gunther III kembali menjadi berita.

Ini diketahui menyusul iklan properti yang menyebut anjing paling kaya di dunia ini resmi menjual mansion mewahnya di Miami, AS.

Rupanya ia ingin pindah ke tempat yang dianggap lebih “fun”.

Baca Juga: Sinopsis Buku Harian Seorang Istri 28 November 2021: Tak Yakin Fajar Kakak Nana, Dewa Cari Tahu Kebenarannya

Dikutip Galamedia dari DailyMail pekan ini, mansion yang ditawarkan dengan harga senilai $31 juta atau Rp 441 miliar itu sebelumnya pernah dimiliki Madonna.

Dengan perawatan premium para pengasuh profesional, Gunther VI selama ini hidup bak sultan berkaki empat dengan sejumlah aset mahal.

Termasuk rumah tepi laut dengan sembilan kamar tidur.

Baca Juga: Sehari Kantongi Rp 3 Triliun Jeff Bezos Dibully Kebangetan, Ketahuan Menyumbang Kurang dari Kekayaan per Menit

Menurut laporan, kekayaan Gunther IV berasal dari warisan yang diterima ayahnya beberapa dekade lalu ketika Gunther III mendapat peninggalan bernilai $ 58 juta atau Rp 826 miliar dari mendiang pemiliknya, bangsawan Jerman Karlotta Liebenstein yang meninggal tahun 1992.

Sejak itu, Gunther IV hidup dikelilingi sejumlah perawat yang membantu memeliharanya dengan gaya hidup jet-set.

Terletak di salah satu kluster favorit yang hanya dihuni enam unit properti, mansion yang dilego Gunther IV berdiri di atas lahan seluas 4,738 m2 dengan lanskap rimbun berlatar  pemandangan teluk.

Baca Juga: Jelang Persib vs Arema FC, Robert Alberts: Kekuatan Terbesar Mereka dalam Penyerangan, Kami Harus Antisipasi

Soal validitas kisah menakjubkan Gunther IV, tahun 2005 Tampa Bay Times menudingnya tak lebih dari settigan.

Mengutip media Italia, kabarnya sosok Countess Karlotta Liebenstein tak pernah ada. Apalagi sampai meninggalkan uang untuk seekor anjing.

Tampa Bay Times menyebut, “Itu hanya untuk memublikasikan Gunther Group dan Gunther Foundation.”

Baca Juga: Chelsea vs MU Malam Ini, Tuchel: Kalahkan Setan Merah Tantangan Besar

Terlepas dari misteri di balik bagaimana Gunther mewarisi kekayaannya, hingga ini ia menikmati gaya hidup mewahnya di Miami.

Seorang chef siap memasak setiap menu makannya mulai dari sarapan berupa  daging terbaik, sayuran segar, dan nasi.

Selain bermain dan bersosialisasi dengan anjing-anjing lainnya, Gunther biasa berolahraga dan sangat suka “lesehan” di atas tempat tidur beludru merah yang mewah.

Baca Juga: Silent Sea: Misi Penyelamatan Bumi Tayang Perdana di Netflix 24 Desember

Soal siapa yang mengusulkan untuk melego aset, ternyata semua ada di tangan Carla Riccitelli.

Salah satu pengurus utama Gunther yang juga anggota  “dewan aset” yang mengelola harta atas nama Gunther IV yang kini hampir mencapai $ 500 juta atau Rp 7,1 triliun.

Carla (52) yang dikenal sebagai pencinta hewan menjadi sosok krusial yang memutuskan kapan harus membeli dan menjual aset majikan berkaki empatnya.

Halaman:

Editor: Mia Fahrani

Sumber: dailymail


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x