PTM 100 Persen di Jawa Barat Ditetapkan di Masing-masing Kecamatan

- 8 Februari 2022, 19:58 WIB
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. /Twitter.com/@ridwankamil/
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. /Twitter.com/@ridwankamil/ /

"Depok tadi pak wali melaporkan ada 500-an anak sekolah terkena COVID-19 dalam masa seperti ini, maka pengurangan 50 persen jadi 25 persen atau penghentian (PTM) sama sekali dipersilakan sesuai kebutuhan," katanya.

Kemudian, ia juga memberi izin agar PTM 100 persen yang ada di Kota Bogor diberhentikan sementara terkait dengan kenaikan kasus Covid-19 di sejumlah sekolah di wilayah tersebut.

"Kota Bogor kami setujui PTM-nya akan diberhentikan dulu, ditunda karena ada kenaikan kasus di sekolah yang juga berhubungan dengan domisili dari wilayah tempat sekolah itu ada," katanya.

Baca Juga: Ngeri! Ini 6 Ciri-ciri Wanita yang Disukai oleh Jin, Salah Satunya Sering Berlama-lama di Kamar Mandi

Menurutnya, pemberhentian PTM tersebut dilakukan setelah Pemerintah Provinsi Jabar mendapatkan permintaan dari Wali Kota Bogor Bima Arya.

"Sebelumnya Pak Bima Arya Wali Kota Bogor menyampaikan sebuah fenomena sehingga kami izinkan," kata dia.

Pihaknya juga meminta media tak membuat panik masyarakat dengan situasi saat ini. Sebab, meski kasus Covid-19 cenderung naik karena hadirnya varian omicron, namun tingkat fatalitasnya relatif rendah.

"Tingginya kasus tidak sama dengan tingginya fatalitas. Jadi media juga harus melihat itu. Makanya kalimat Presiden bahasa dari media juga jangan bikin panik. Bahwa kasus tinggi tentu bikin khawatir tapi yang dirawat rendah itu juga berita baiknya dari sisi benteng pertahanan," jelasnya.

PTMIa pun meminta seluruh bupati dan wali kota di Jabar untuk turut serta memantau pergerakan kasus di wilayahnya terutama di lingkungan sekolah, khususnya kepala daerah di wilayah Jabodetabek untuk memantau pergerakan.

Baca Juga: Sopir Truk Kecelakaan Maut di Balikpapan Akhirnya Dihukum Mati? Cek Faktanya

Halaman:

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x