Gila, Pelajar Indonesia Sapu Bersih Gelar Juara Lomba Matematika Tingkat Internasional

- 3 Agustus 2020, 08:02 WIB
Eduversal.
Eduversal. /


GALAMEDIA - Di masa pandemi virus corona (Covid-19), pelajar asal Indonesia menyapu bersih seluruh gelar juara lomba matematika daring internasional "Eduversal Mathematics Competition (EMC)" yang diikuti 36 negara.

Kompetisi matematika Internasional secara daring ini digelar pada Sabtu 11 Juli 2020, diikuti 545 siswa dan diselenggarakan dalam tiga bahasa, yakni Inggris, Indonesia dan Rusia.

Dalam kompetisi ini, siswa Indonesia berhasil menyapu bersih seluruh gelar juara. Setelah melalui proses perhitungan poin dari semua peserta, pada Sabtu 18 Juli 2020 telah diumumkan para juara.

Baca Juga: Heboh Obat Virus Corona Hadi Pranoto, Anji Hapus Videonya di YouTube

Berdasarkan rilis resmi, berikut pemenang kompetisi matematika daring EMC untuk kategori senior dan junior:

Level Junior, juara pertama atas nama Michael Cenreng dari SMP Katolik Rajawali, juara kedua atas nama Kelven Nathanael dari SMPK Santa Clara Surabaya, dan juara ketiga Ahmad Fikri Azhari dari SMP Kharisma Bangsa

Sementara untuk Level Senior, juara pertama dimenangkan Farrel Dwireswara Salim dari SMA Kharisma Bangsa, Juara kedua Muflih Naufal Maxi dari SMA Cahaya Rancamaya, dan juara ketiga Axel Giovanni Hartanto dari SMP Pangudi Luhur Bintang Laut.

Baca Juga: Kehidupan Setelah Mati: Ilmuwan Menjelaskan Apa yang Terjadi Ketika Kematian Datang

Selain para juara di atas, diberikan juga sejumlah medali untuk peserta dengan komposisi medali emas untuk 5 persen peserta terbaik, medali perak sebanyak 15 persen dan medali perunggu untuk 20 persen peserta terbaik. Meski dilaksanakan di tengah pandemi global, kompetisi matematika daring internasional ini mendapat sambutan positif siswa dari berbagai negara.

“Pendapat saya, kompetisi IEMC 2020 ini merupakan kompetisi yang sangat baik dan membuka kesempatan siswa yang ingin mengembangkan talenta mereka di bidang matematika," kata Joselyo Massa Pangloli dari Indonesia.

Direktur Utama Eduversal Dwi Prajitno Wibowo berharap dengan diadakannya I-EMC 2020 akan tetap membuat siswa terpacu meraih prestasi di tengah pandemi.

Baca Juga: Ahli Keamanan Siber Sebut China Melakukan Langkah yang Sama Seperti Dilakukan Adolf Hitler

"Saya berharap bahwa dengan adanya lomba ini kita bisa tetap memacu jiwa berprestasi anak-anak di dunia," ujar Dwi dalam keteranganya, Ahad 2 Agustus 2020.

Menurutnya, pandemi Covid-19 yang melanda Indonesia bukanlah halangan bagi mereka untuk tetap bisa berprestasi dan mengukur kemampuan siswa Indonesia di antara anak-anak di belahan dunia lainnya.***

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x