Sepakterjang HASBI HASAN, Sekretaris MA yang Ditetapkan KPK sebagai Tersangka, Mulai Hakim hingga Dosen

- 6 Mei 2023, 06:48 WIB
Hasbi Hasan, ditetapkan sebagai tersangka oleh KPK, Sekretaris MA ini diduga terlibat kasus suap pengurusan perkara di Mahkamah Agung
Hasbi Hasan, ditetapkan sebagai tersangka oleh KPK, Sekretaris MA ini diduga terlibat kasus suap pengurusan perkara di Mahkamah Agung /Lucky Lukman/Galamedia



GALAMEDIA NEWS - Hasbi Hasan, Sekretaris Mahkamah Agung ditetapkan menjadi tersangka oleh penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dalam kasus suap pengurusan perkara di Mahkamah Agung yang melibatkan dua hakim Agung Sudrajad Dimyati dan Gazalba Saleh.

Hasbi Hasan oleh KPK sebelumnya terus diperiksa berkali kali sebagai saksi baik di penyidikan maupun di persidangan atas keterangan dari saksi maupun tersangka yang menyebutkan ada keterlibatan sekretaris MA tersebut.

Setelah berkali kali diperiksa KPK, Hasbi Hasan pun akhirnya diumumkan oleh Juru Bicara KPK Ali Fikri bahwa Sekretaris MA itu telah ditetapkan sebagai tersangka, lalu siapa  Hasbi Hasan itu dan bagiamana sepakterjang nya.

Baca Juga: Diduga Ada yang Terlibat, KPK Periksa 5 Saksi Suap Proyek Smart City Melibatkan Walikota Bandung Yana Mulyana

Inilah Sepakterjang Hasbi Hasan

Hasbi Hasan adalah putra asli Lampung dengan awal karir di lembaga peradilan

Tahun 1997 - 1999 sebagai  Calon Hakim Pengadilan Agama pada Pengadilan Agama Pangkal Pinang.

1999 - 2011  Pengadilan Agama Tanggamus sebagai Hakim pada tahun 1999 hingga 2001.

Pada tahun 2002 hingga 2007, Hasbi dipindahkan ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan dan diangkat sebagai Asisten Ketua Muda Mahkamah Agung di Lingkungan Peradilan Agama.

Pada Januari 2005, Hasbi dipercaya untuk mengemban jabatan Eselon 3 sebagai Kepala Bagian Kesekretariatan Pimpinan.

Halaman:

Editor: Ryan Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x