Pemkot Bandung Akan Maksimalkan Pengelolaan Sampah di TPST Gedebage

- 6 Januari 2024, 12:40 WIB
Pj Wali Kota Bandung, Bambang Tirtoyuliono saat meninjau TPST Gedebage, Rabu, 13 Desember 2023./bandung.go.id
Pj Wali Kota Bandung, Bambang Tirtoyuliono saat meninjau TPST Gedebage, Rabu, 13 Desember 2023./bandung.go.id /



GALAMEDIANEWS - Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung terus mengupayakan Tempat Pembuangan Sampah Terpadu (TPST) Gedebage lebih optimal dalam menangani sampah. Hal itu disampaikan Sekretaris Daerah Kota Bandung, Ema Sumarna saat meninjau TPST Gedebage, Kamis 4 Januari 2024.

Ia menyampaikan, saat ini TPST Gedebage baru bisa mengolah sekitar 15 ton sampah dari target 60 ton sampah.

Baca Juga: Resep Sop Rambut Emas ala Rudy Choirudin Makanan Unik Saat Musim Hujan

Baca Juga: Warga di Kecamatan Ini Sudah Hampir 69 Persen yang Kelola Sampah dari Rumah

Hal ini juga disebut karena pengolahan sampah organik dengan media maggot sudah berlangsung di level kelurahan. Akibatnya, maggot yang ada di TPST Gedebage pun kekurangan suplai makanan.

Oleh karena itu, pasar-pasar tradisional di wilayah Kordoba (Pasar Kordon, Pasar Ciwastra, Pasar Induk Gedebage, dan Kiaracondong) didorong mendistribusikan sampah organiknya ke TPST ini.

"Ada tiga pasar yang didorong mendistribusikan sampah. Supaya magot-magot di sini tidak kekurangan makanan," ujarnya.

Baca Juga: Duduk Bersila versus Duduk di Sofa, Mana yang Lebih Baik?

Baca Juga: Jangan Sia-Siakan Bakat Anak, Ini Cara Menemukan Bakat Anak

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman

Sumber: bandung.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x