LUAR BIASA! BUMD Kabupaten Raih 5 Top BUMD Award 2024, Bupati Dadang: Moga Makin Memotivasi

- 20 Maret 2024, 23:21 WIB
Kinerja BUMD Kab Bandung raih 5 Penghargaan Top BUMD Award 2024./ Diskominfo
Kinerja BUMD Kab Bandung raih 5 Penghargaan Top BUMD Award 2024./ Diskominfo /

GALAMEDIANEWS – Badan Usaha Milik Daerah atau BUMD Kabupaten Bandung raih 5 Top BUMD Award 2024, salah satunya diberikan kepada Bupati Bandung Dadang Supriatna sebagai Top Pembina BUMD. Ia pun berharap agar penghargaan yang diberikan atas kinerja mereka itu dijadikan sebagai motivasi.

Penghargaan BUMD Award 2024 diserahkan langsung kepada Bupati Bandung Dadang Supriatna dan juga 4 Dirut BUMD berprestasi lainnya di Hotel Raffles, Jakarta, Rabu 20 Maret 2024.

Berikut ini adalah daftar award yang diberikan kepada BUMD Kabupaten Bandung:

  1. Top Pembina BUMD Award (Bupati Bandung Dadang Supriatna)
  2. Bintang 5 Top BUMD (PDAM Tirtaraharja)
  3. Top ceo BUMD (Direktur PDAM)
  4. Bintang 4 top BUMD (PT. Bandung Daya Sentosa)
  5. Top CEO BUMD (Dirut PT. Bandung daya sentosa)

Top BUMD Awards adalah kegiatan corporate rating atau pemberian penghargaan kepada BUMD-BUMD terbaik se-Indonesia.

Baca Juga: Program Bupati Bandung Dadang Supriatna dapat Dirasakan Langsung, Warga Doakan Lanjut 2 Periode Kepemimpinan

Bupati Bandung Dadang Supriatna raih Top Pembina BUMD Award 2024./ Diskominfo
Bupati Bandung Dadang Supriatna raih Top Pembina BUMD Award 2024./ Diskominfo

“Mendapatkan sekaligus 5 buah penghargaan TOP BUMD AWARD 2024  Semoga Semakin Memotivasi untuk melakukan dan mempercepat pertumbuhan ekonomi masyarakat Kabupaten Bandung dengan penuh keberkahan Aamiin yra,” ujar Bupati Bandung Dadang Supriatna.

TOP BUMD Awards 2024 diselenggarakan oleh majalah TOP Business bekerjasama dengan Institut Otonomi Daerah (i-OTDA) serta sejumlah lembaga lain dengan mengusung tema ”Penguatan Tata Kelola Dalam Membangun Kinerja Bisnis dan Layanan BUMD.”

Baca Juga: Apresiasi Event Berlian Fest 2024, Bupati Bandung Berharap Bisa Tingkatkan Minat Baca Warga

Halaman:

Editor: Feby Syarifah

Sumber: Diskominfo Kabupaten Bandung


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x