Menteri Tenaga Kerja Rilis Daftar 30 Pekerjaan yang Dibutuhkan di Era Adaptasi Kebiasaan Baru

12 Agustus 2020, 19:33 WIB
Ilustrasi. /

GALAMEDIA - Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) RI Ida Fauziyah menyebutkan sejumlah pekerjaan yang dibutuhkan pada masa adaptasi kebiasaan baru (AKB) atau new normal. Pekerjaan itu utamanya berorientasi pada bidang big data, digital, dan pengembang aplikasi berbasis teknologi informasi.

"Beberapa skill tergantikan kecerdasan buatan namun banyak jenis usaha dan pekerjaan baru yang muncul terutama yang berbasis IT, internet of things, dan big data. Proses digitalisasi membawa dunia bergerak dari old economy ke new economy," ungkap Ida saat menghadiri Rapat Kerja Nasional Asosiasi Pengusaha Indonesia (Rakernas Apindo) secara virtual, Rabu 12 Agustus 2020.

Menurutnya, kehadiran jenis-jenis pekerjaan baru tidak hanya dipengaruhi oleh perkembangan zaman dan teknologi. Namun, pandemi virus corona atau covid-19 yang saat ini mewabah di banyak negara juga menambah kecepatan perubahan jenis pekerjaan di pasar tenaga kerja.

Baca Juga: Hillary, Obama, dan Selebritis Serukan Dukungan Biden-Harris, Donald Trump Bikin 'Kerusuhan'

"Pandemi covid-19 membuat masyarakat maupun industri berada di tatanan kehidupan baru, misalnya sekarang dengan work from home," katanya.

Tak hanya memunculkan jenis pekerjaan baru, AKB pun diperkirakan juga membuat dominasi pertumbuhan sektor usaha beralih. Proyeksinya, industri dengan pertumbuhan tinggi ke depan adalah teknologi informasi, telekomunikasi, dan retail consumer goods serta gaya hidup.

Selanjutnya, media, hiburan, dan informasi, infrastruktur dan pembangunan kota, agrikultur, makanan, dan minuman, kesehatan, transportasi dan distribusi, energi baru terbarukan, otomotif, dan jasa profesional.

Baca Juga: Dihadapan Kiai NU, Menteri BUMN Erick Thohir: Ekonomi Indonesia Jauh Lebih Baik dari Negara Lain

Ida juga memproyeksikan ada beberapa pekerjaan yang naik dan turun untuk jangka waktu panjang sampai 2030 mendatang. Pada rentang 2017-2020, pekerjaan yang tumbuh adalah trainer, perawat, manager keuangan, pengacara, analis, terapis, penasihat keuangan, SDM, dan programmer.

Sedangkan yang menurun adalah manager administrasi, mekanik, tukang cetak, pengantar surat, supir, petugas ekspedisi, dan pekerja pabrik. Untuk 2021-2025, pekerjaan yang tumbuh adalah medis, analis data, manager sistem informasi, konselor vokasi, hingga analis dampak lingkungan.

Adapun pekerjaan yang turun permintaannya adalah resepsionis, tukang kayu, desainer tiga dimensi, teller bank, agen perjalanan, juru masak fast foods, dan operator mesin. Pada 2026-2030, pekerjaan yang tumbuh adalah perancang, pemrogam kecerdasan buatan, pengendali mesin otomasi, dan pembuat game online.

Baca Juga: Putra Mahkota Arab Saudi Mohammed bin Salman Dipanggil Pengadilan Terkait Kasus Upaya Pembunuhan

Sementara pekerjaan seperti ahli las, staf akuntan, operator mesin, supir truk, dan ahli mesin akan turun pada rentang tahun tersebut.

Atas kondisi ini, sambungnya, tenaga kerja dituntut untuk bisa meningkatkan kualitasnya. Misalnya dari sisi kreativitas, inovasi, hingga kewirausahaan.

Untuk itu, pemerintah pun perlu mengubah beberapa kebijakan agar dapat menunjang kebutuhan pasar tenaga kerja ke depan. Hal ini dilakukan dengan beberapa hal.

Pertama, penyiapan kompetensi baru melalui pelatihan kerja dari sisi skilling, re-skilling, dan up-skilling. Kedua, mengoptimalkan proses permagangan untuk menambah pengalaman kerja.

Baca Juga: Palestina Kian Panas: Israel Tutup Jalur Gaza, Penghancuran Bangunan Warga Kian Menjadi-jadi

Ketiga, analisis dinamika permintaan dan penawaran sektor ketenagakerjaan akibat pandemi covid-19. Keempat, peningkatan soft skills dan produktivitas pekerja.

Kelima, melakukan re-design kurikulum dan metode dengan pendekatan human digital skills dan metode blended training. Keenam, mengoptimalkan proses kolaborasi antara dunia industri, lembaga diklat, dan asosiasi untuk identifikasi kebutuhan kompetensi.

Berikut daftar pekerjaan yang dibutuhkan pada era AKB:

1. Apps creator/developer

2. Artificial Inteligence

3. Barista

4. Big data analyst

5. Blogger

6. Building information modeling developer

7. Cat and dog whisperer

8. Cloud computing services

9. Cloud service specialist

10. Crowd funding specialist

11. Cyber security

12. Cyber troops

13. Cyber psychologist

14. Cyber patrol

15. Drone operator

16. Digital marketing

17. Digital business

18. Fashionista and ambassador

19. Forensic cyber crime specialist

20. Game developer

21. Medical sonographer

22. Product data

23. Prosthodontist

24. Smart chief listener

25. Software engineer

26. Smart manager

27. Smart animator

28. Smart control room operator

29. Social entrepreneur

30. Web developer.***

Editor: Dicky Aditya

Tags

Terkini

Terpopuler