Ngatiyana Berharap Institusi Kelurahan Berinovasi dalam Memulihkan Ekonomi Lokal di Tengah Pandemi

- 19 Maret 2021, 18:10 WIB
Plt Wali Kota Cimahi, Ngatiyana  menghadiri dan membuka secara langsung kegiatan Peningkatan Kapasitas Kelembagaan tingkat Kelurahan Pasirkaliki, di Villa Skaters, Jalan Budi Babakan Loa Kulon, Kecamatan Cimahi Utara, Kota Cimahi, Jumat 19 Maret 2021./Laksmi Sri Sundari/Galamedia
Plt Wali Kota Cimahi, Ngatiyana menghadiri dan membuka secara langsung kegiatan Peningkatan Kapasitas Kelembagaan tingkat Kelurahan Pasirkaliki, di Villa Skaters, Jalan Budi Babakan Loa Kulon, Kecamatan Cimahi Utara, Kota Cimahi, Jumat 19 Maret 2021./Laksmi Sri Sundari/Galamedia /

GALAMEDIA - Dalam rangka pemulihan ekonomi lokal di tengah situasi pandemi Covid-19 saat ini, institusi kelurahan perlu menggalang inovasi dan ide-ide dari lembaga-lembaga mitranya.

Khususnya terkait pengembangan Usaha Kecil Menengah (UKM) maupun Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) dari seluruh mitra kelembagaannya.

Untuk itu, diperlukan adanya sinergitas atau kerjasama dan kekompakan di segala lini organisasi, yang berada di jajaran kelurahan itu sendiri.

Baca Juga: Tak Puas dengan Rentetan Dakwaannya, JPU Minta Hakim Jerat Habib Rizieq dengan Pasal Hina Persidangan

Hal itu dikatakan Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Cimahi, Ngatiyana usai menghadiri dan membuka secara langsung kegiatan Peningkatan Kapasitas Kelembagaan tingkat Kelurahan Pasirkaliki, di Villa Skaters, Jalan Budi Babakan Loa Kulon, Kecamatan Cimahi Utara, Kota Cimahi, Jumat 19 Maret 2021.

Menurutnya, pembangunan dan pemberdayaan masyarakat serta penanggulangan kemiskinan dan kesenjangan sosial menjadi fenomena yang semakin kompleks.

Dimana pembangunan di suatu wilayah dalam perkembangannya tidak semata-mata terbatas pada peningkatan ekonomi semata.

Sejalan dengan itu, lanjut Ngatiyana, makna pembangunan masyarakat melalui konsep pemberdayaan adalah bagaimana membangun kelembagaan sosial-ekonomi yang mampu memberikan kesempatan bagi masyarakat untuk mendapat lapangan kerja.

Baca Juga: Banyak yang Belum Tahu, Ini Perjalanan Rumah Tangga Aa Gym dan Teh Ninih yang Kini Dikabarkan Berpisah Lagi

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah