Berapi-api! Dedi Mulyadi Amuk Menteri KLH Malah Urusi Food Estate: Indonesia yang Mahal Nanti Oksigen!

- 6 April 2021, 18:02 WIB
Ketua Komisi IV DPR RI Dedi Mulyadi.
Ketua Komisi IV DPR RI Dedi Mulyadi. /instagram galeri dedi mulyadi/

"Kalau setiap orang logikanya diubah-ubah, nanti pohonnya dirubah jadi padi semua, ya longsor," kata Dedi.

Dalam cuplikan video yang sama, ia juga mencontohkan keadaan yang kini menimpa beberapa daerah di Jawa.

"Bandung Selatan sudah hancur, Garut Selatan sudah hancur, Bandung Utara udah hancur, kita mau nunggu kehancuran dimana lagi?. Kehancurannya mau dilebarkan ke Kalimantan?, dilebarkan ke Sumatera?, Gak cukup derita yang dialami oleh orang Jawa?," lanjutnya.

Baca Juga: Trending #MaiyahBerduka di Twitter Iringi Kepergian Sang Legendaris Umbu Landu Paranggi

Dedi menambahkan bahwa negeri ini harus tetap berlangsung dan berkesinambungan kendati pejabat seperti menteri dan Presiden terus berganti.

"Negeri ini harus berkesinambungan, gak berakhir di kita, menteri boleh ganti, Presiden boleh ganti, tapi Indonesia harus terus. Logika kita ini terlalu luar negeri padahal yang dimakan itu beras luar negeri," ucapnya.

Kemudian, Dedi juga menyindir para pejabat yang lebih sibuk mengurusi program pribadi dan hanya terpusat di Jakarta.

"Semua kita hanya berkutat pada program kita masing-masing, semuanya adalah hanya di Jakarta, agar dipuji di Jakarta, rakyat gak keurus," ujarnya.

Baca Juga: Ada yang Bandingkan Kasus HRS dengan Jokowi di Pernikahan Atta-Aurel, Teddy Gusnaidi: Jelas Bodoh, Sakit Jiwa

Dedi mengatakan bahwa seandainya keadaan demikian terus berlanjut, Tanah Negara dialihfungsikan makan sesuatu saat tidak akan lagi ditemukan kebun bambu, kebun jati dan semua orang berfikir hanya ekonomi.

Halaman:

Editor: Dicky Aditya

Sumber: Facebook


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x