Kemenkes Ungkap 9 Fakta Terbaru, dr Tirta: Vaksin Nusantara Harus Diapresiasi!

- 9 September 2021, 09:10 WIB
Eks Menkes Siti Fadilah Supari saat disuntik Vaksin Nusantara.
Eks Menkes Siti Fadilah Supari saat disuntik Vaksin Nusantara. /Instagram @siti_fadilah_supari

GALAMEDIA - Tirta Mandira Hudhi alias dr Tirta menyatakan masyarakat di indonesia harus memberikan apresiasi terhadap penememuan anak bangsa, yakni Vaksin Nusantara.

"Penemuan terkait Covid-19 di Indonesia sudah banyak. Vaksin Nusantara harus kita apresiasi," ujarnya pada tayangan video YouTube berjudul 'PERKEMBANGAN C0V1D KIAN MEMBAIK ???' dikutip, Kamis, 9 September 2021.

Soal perkembangan Vaksin Nusantara, ia menyatakan, saat ini sudah menuju uji klinis di sebuah rumah sakit.

"Kita tunggu aja hasilnya seperti apa," katanya.

Ia pun mengakui sebelumnya sempat keras terhadap Vaksin Nusantara. Karena saat itu ia menduga produk tersebut hanya overclaim (menyatakan sebuah statement, tanpa dapat mempertanggung jawabkan hasilnya).

Baca Juga: Begini Ikhtiar Kota Bandung Mencegah Klaster Sekolah, Yana: Kami Lakukan Secara Hati-hati

"Vaksin Nusantara overclaim, overclaim, overclaim. Ternyata ada penelitian," ujarnya.

"Saya mendukung. Selama ada penelitiannya, saya mendukung," katanya.

Dalam kesempatan berbincang-bincang dengan Deddy Corbuzier, dr Tirta menilai sejumlah tenaga ahli kedokteran terkesan terkotak-kotak. Ia mencontohkan, dr Terawan Agus Putranto, Siti Fadilah Supari, dan drh Indra Cahyo.

Halaman:

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x