Momen Ramadhan, GeoDipa Tebar Ribuan Paket Sembako hingga Beasiswa untuk Warga Sekitar PLTP Patuha

- 22 April 2022, 11:35 WIB
GeoDipa Tebar Ribuan Paket Sembako-Beasiswa untuk Warga Sekitar PLTP Patuha./dok.IST
GeoDipa Tebar Ribuan Paket Sembako-Beasiswa untuk Warga Sekitar PLTP Patuha./dok.IST /

GALAMEDIA - Di momen Ramadhan 2022, PT Geo Dipa Energi (Persero) GeoDipa kembali melakukan kegiatan sosial.

Kali ini, GeoDipa membagikan 4.400 paket sembako, serta 325 paket santunan untuk anak kurang mampu dan beasiswa bagi siswa-siswi berprestasi di sekitar wilayah kerja Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi (PLTP) Patuha.

Pembagian berlangsung selama dua hari di tiga desa di Kec. Pasirjambu, Kab. Bandung, yaitu Desa Sugihmukti pada 19 April 2022, Desa Alamendah 19 April 2022 dan Desa Panundaan pada 20 April 2022.

Baca Juga: Tips Memasak Rendang, Hidangan Favorit Banyak Orang

GeoDipa Tebar Ribuan Paket Sembako-Beasiswa untuk Warga Sekitar PLTP Patuha./dok.IST
GeoDipa Tebar Ribuan Paket Sembako-Beasiswa untuk Warga Sekitar PLTP Patuha./dok.IST

"Alamdulillah program tahunan kami yaitu pembagian sembako serta santunan telah dibagikan di bulan penuh berkah ini dan berharap dengan adanya GeoDipa, dapat terus membawa manfaat untuk masyarakat di sekeliling perusahaan," ujar General Manager PT Geo Dipa Energi (Persero) Unit Patuha, Ilen Kardani.

Baca Juga: Hadapi Arus Mudik dan Balik Lebaran 2022: Tol Cisumdawu Bisa Digunakan Mudik Hingga Exit Tol Cimalaka

Selain itu dengan tema yang sama yaitu "GeoDipa Berbagi", di bulan Ramadhan kali ini GeoDipa melaksanakan program Berbagi Takjil Gratis yang dilaksanakan mulai tanggal 11-18 April 2022.

Sebanyak 1.000 paket lebih takjil telah disebarkan diberbagai titik salah satunya yaitu di daerah Kp. Kendeng dan Kp. Camara, Citiwu, Rest Area Alamendah, Rest Area Pasirjambu, serta berkontribusi dalam pembagian takjil di masjid-mesjid yang bekerjasama dengan Kecamatan Ciwidey.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x