Berkat Karang Taruna, Ratusan Warga Bandung Peroleh Ijazah Kesetaraan

- 13 Juli 2023, 08:46 WIB
Ketua Karang Taruna Kota Bandung, Andri Gunawan memberikan ijazah kesetaraan kepada warga, di Hotel Harris, Jalan Peta, Kota Bandung, Rabu, 12 Juli 2023./Lucky M Lukman/Galamedianews
Ketua Karang Taruna Kota Bandung, Andri Gunawan memberikan ijazah kesetaraan kepada warga, di Hotel Harris, Jalan Peta, Kota Bandung, Rabu, 12 Juli 2023./Lucky M Lukman/Galamedianews /

GALAMEDIANEWS - Kerja Karang Taruna Kota Bandung di bawah kepemimpinan Andri Gunawan layak diacungi jempol. Sejumlah program digulirkan, termasuk yang fokus pada penanganan putus sekolah.

Lewat program tersebut, Karang Taruna berhasil membangkitkan semangat anak-anak muda di Kota Bandung untuk melanjutkan pendidikan. Terbaru, sebanyak 72 orang di Ibu Kota Provinsi Jabar ini mendapatkan ijazah kesetaraan SD, SMP, dan SMA.

Baca Juga: Profil Lengkap Gus Iqdam, Mubaligh Muda Asal Blitar yang Viral di FYP TikTok

Acara penyerahan ijazah kesetaraan digelar di Hotel Harris, Jalan Peta, Kota Bandung, Rabu, 12 Juli 2023. Dari jumlah 72 orang, 30 persen di antaranya merupakan kader Karang Taruna Kota Bandung.

Pemberian ijazah kesetaraan ini merupakan angkatan kelima di bawah kepemimpinan Andri Gunawan. Dari total lima angkatan yang telah mendapatkan ijazah keseteraan ini jumlahnya mencapai 311 orang.

Ketu Karang Taruna Kota Bandung, Andri Gunawan (kiri) dan Wakil Ketua DPRD Kota Bandung, Achmad Nugraha./Lucky M Lukman/Galamedianews
Ketu Karang Taruna Kota Bandung, Andri Gunawan (kiri) dan Wakil Ketua DPRD Kota Bandung, Achmad Nugraha./Lucky M Lukman/Galamedianews

"Alhamdulillah program penanganan putus sekolah yang dimiliki Karang Taruna Kota Bandung ini berjalan lancar sekaligus menangani permasalahan penyandang masalah kesejahteraan sosial (PMKS) melalui bidang pendidikan," ujar Andri Gunawan usai acara penyerahan ijazah.

Andri Gunawan berterima kasih kepada para tutor yang sudah melakukan kegiatan ini sebaik-baiknya. Ia mengaku sengaja menggelar acara pemberian ijazah kesetaraan kepada para kader Karang Taruna Kota Bandung di hotel sepanjang dirinya menjadi ketua.

"(Kalian) jangan putus harapan. Masa depan kalian masih panjang. Saya senang melihat anak-anak muda yang mempunyai harapan hidup lebih baik," ujarnya.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x