Atalanta Vs Liverpool: Pertemuan Perdana Penuh Gengsi

- 3 November 2020, 07:32 WIB
Pemain Liverpool selebrasi gol saat menjamu West Ham United.
Pemain Liverpool selebrasi gol saat menjamu West Ham United. /Liverpoolfc.com

GALAMEDIA - Atalanta akan menjamu Liverpool pada matchday 3 Grup D Liga Champions 2020/21, Rabu, 4 November 2020 WIB. Pertandingan rencananya akan digelar di Stadio Atleti Azzurri d'Italia.

Kedua tim sejauh ini belum pernah bertemu di kompetisi klub UEFA. Pertandingan nanti tentu akan menjadi pertemuan perdana mereka.

Baca Juga: Hinca Pandjaitan: November Rain, Influencer Jadi Komisaris BUMN, UU Cipta Kerja Ditandatangani

Meski baru pertama bertemu, laga Atalanta vs Liverpool tentu akan penuh gengsi. Mereka akan mempertahankan harga diri. Liverpool saat ini menempati posisi pertama klasemen sementara Grup D dan Atalanta di bawahnya.

Pertemuan terakhir Atalanta dengan tim Inggris adalah melawan Manchester City di fase grup Liga Champions musim lalu. Atalanta ketika itu kalah 1-5 di Inggris, dan imbang 1-1 di Italia.

Sementara itu, pertemuan terakhir Liverpool dengan tim Italia adalah melawan Napoli, juga di fase grup Liga Champions musim lalu. Liverpool takluk 0-2 di Italia, dan imbang 1-1 di kandang sendiri.

Baca Juga: BMKG Keluarkan Peringatan Dini Cuaca di Wilayah Jawa Barat

Atalanta yang baru musim lalu bermain di Liga Champions, cukup mencatatan hasil apik. La Dea sukses melaju hingga babak perempat final, dan kalah 1-2 dari PSG.

Sementara itu, Liverpool sebagai juara bertahan dikandaskan Atletico Madrid di babak 16 besar.***

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah