Daftar Harga Pemain Timnas Indonesia Versi Tranfermarkt

- 24 Maret 2024, 07:09 WIB
Thom Haye di Stadion Utama Gelora Bung Karno/Aset PSSI/
Thom Haye di Stadion Utama Gelora Bung Karno/Aset PSSI/ /

 

GALAMEDIANEWS – Timnas Indonesia saat ini dihuni oleh banyak pemain naturalisasi. Pemain-pemain ini banyak bermain di liga Eropa. Tidak heran jika menurut perhitungan Transfermarkt, nilai tim Garuda mencapai 12,78 juta euro (Rp217,9 miliar).

Bergabungnya empat pemain tersebut meningkatkan harga skuad Timnas Indonesia secara signifikan, dengan harga pasaran tertinggi didominasi oleh para pemain naturalisasi.

Baca Juga: TPN Ganjar-Mahfud Daftarkan Gugatan PHPU Pilpres 2024 ke MK, Todung Sesumbar Siapkan Puluhan Saksi dan Ahli

Baca Juga: Korban Tewas Serangan Teroris di Gedung Konser Crocus Citi Hall Dekat Moscow Rusia Bertambah Menjadi 133 Orang

Berikut adalah 5 pemain termahal yang ada di Timnas Indonesia:

1. Thom Haye, menjadi pemain termahal di skuad Timnas Indonesia saat ini menurut nilai pasar Transfermarkt. Pemain bernama lengkap Thom Jan Marinus Haye itu memiliki harga pasaran Rp52,14 miliar.

Thom Haye resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) usai melakukan pengambilan sumpah pada Selasa (19/03/2024).

2. Sandy Walsh, menjadi pemain termahal kedua dengan nilai pasar Rp26,07 miliar. Pemain berposisi bek kanan ini bermain untuk klub asal Belgia, KV Mechelen, sejak musim 2020/2021.

Sandy Walsh mendapat kewarganegaraan Indonesia pada 17 November 2022, dan telah mencatatkan 10 caps bersama Timnas Indonesia sejak melakoni laga debut pada 8 September 2023 lalu.

Baca Juga: Jabar Terbesar Menyumbang Suara Prabowo-Gibran, Ridwan Kamil: Kami Akan Titipkan Semua Aspirasi

3. Jay Idzes, menjadi pemain termahal ketiga, dengan harga pasar senilai Rp15,64 miliar. Musim ini, Idzes mengambil sumpah WNI pada 28 Desember 2023 lalu dan baru saja menjalani laga debutnya di Timnas Indonesia pada laga Indonesia vs Vietnam, Kamis, 21 MAret 2024.

4. Marc Klok memiliki nilai pasar Rp7,82 miliar. Pemain kelahiran Belanda itu datang ke Indonesia pada 2017 dan mendapat status WNI pada 12 November 2020.

Sejak kedatangannya ke Indonesia, Klok sudah bermain untuk 3 klub lokal, yakni PSM Makassar, Persija Jakarta, dan Persib Bandung.

5. Ragnar Oratmangoen, sama seperti Klok, Oratmangoen punya nilai pasar Rp7,82 miliar. Pemain berusia 26 tahun itu telah membela beberapa klub Belanda sepanjang karir profesionalnya, seperti NEC Nijmegen, SC Cambuur, Go Ahead Eagles, dan FC Groningen. Mendapat status WNI sejak 19 Maret 2024 berbarengan dengan Thom Haye.

Baca Juga: Mudik Gunakan 3 Akomodasi Transportasi Ini Bisa Lebih Murah dengan Tiket.com Banyak Diskon dan Cashback

Baca Juga: Menangkan UMKM jadi Jurus PosIND Unggul di Industri Logistik

Keberadaan Timnas Indonesia saat ini, membuatnya menjadi skuad termahal di Asia Tenggara. Melampaui harga Timnas Thailand yang mencapai 9,63 juta euro (Rp164,19 miliar).

Bahkan lebih jauh lagi, skuad ini lebih tinggi nilainya dibandingkan dengan Timnas Irak (11,8 juta euro) dan Timnas China (11 juta euro). ***

Editor: Lucky M. Lukman

Sumber: Goodstats.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah