Yuk Mengenal Puspa yang Baru Diresmikan Ridwan Kamil

- 3 Februari 2021, 16:21 WIB
Gubernur Jabar Ridwan Kamil Tunjukan lengan yang sudah divaksin Covid -19 di Puskesmas Garuda Bandung
Gubernur Jabar Ridwan Kamil Tunjukan lengan yang sudah divaksin Covid -19 di Puskesmas Garuda Bandung /Darma Legi/

GALAMEDIA – Program terbaru yang telah diresmikan oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil bernama PUSPA.

Mungkin PUSPA masih terdengar asing di telinga masyarakat Jawa Barat.

Dikutip Galamedia dari akun Instagram @humas_jabar pada 3 Februari 2021, PUSPA yang dimaksud di sini bukan berarti bunga namun singkatan dari ‘Puskesmas Terpadu dan Juara’.

Baca Juga: Belajar Pantang Menyerah dari Lesti Kejora, dari Keluarga Kurang Mampu Bisa Meraih Mimpi

PUSPA merupakan program revitalisasi puskesmas sebagai garda utama penanggulangan Covid-19 di Jawa Barat yang baru diresmikan pada 2 Januari 2021.

Hadirnya PUSPA merupakan bentuk tim kolaborasi interprofesi untuk peningkatan 3T (tracking, testing, treatment) dan untuk mengedukasi masyarakat mengenai protokol kesehatan.

Nantinya dengan program ini menjadikan puskesmas sebagai fasilitas kesehatan primer terdekat dengan masyarakat.

Baca Juga: Bawaslu Sabu Raijua NTT Temukan Kejanggalan Soal Status Warga Negara Bupati Terpilih, Ini Kata Disdukcapil

Selain itu juga dilakukan pemantauan dan penanganan kasus isolasi mandiri atau terpusat dan pusat informasi mengenai Covid-19.

Halaman:

Editor: Kiki Kurnia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x