Bicara Soal Perpanjang Masa Jabatan, Pengamat Politik: Niat Banget Mau Ngancurin Bangsa dan Negara Ini Ya...

- 23 Februari 2022, 21:04 WIB
 Presiden Joko Widodo (Jokowi)
Presiden Joko Widodo (Jokowi) /Setpres/

GALAMEDIA - Pengamat Politik Hendri Satrio mengaku heran dengan dinamika politik di dalam negeri.

Hal itu terkait adanya rencana perpanjangan masa jabatan Presiden seiring banyaknya survei yang menyebutkan kepuasan publik terhadap kinerja pemerintahan Joko Widodo-Ma’ruf Amin mengalami kecenderungan meningkat.

"Heran Saya, KPU sudah tetapkan jadwal Pemilu tapi masih aja ada usaha ingin memperpanjang masa jabatan," ujar Hendri Satrio melalui akun Twitter @satriohendri, Rabu, 23 Februari 2022.

"Niat banget mau ngancurin Bangsa dan Negara ini ya... #Hensat," kata pendiri Lembaga Survei KedaiKopi.

Baca Juga: Ingin Anak Tidak Cengeng? Berikut 8 Pola Asuh yang Bisa Anda Lakukan

Pengamat politik dari Universitas Al Azhar Indonesia Ujang Komarudin mengatakan, kemungkinan atau kelihatannya ada agenda dan keinginan memperpanjang masa jabatan presiden Jokowi seiring banyak survei soal tersebut.

"Ya. Kemungkinan atau Kelihatannya ada agenda dan keinginan memperpanjang masa jabatan presiden," kata Ujang.

Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin kembali mengungkit wacana penundaan Pemilu 2024.

Ia mengusulkan agar Pemilu 2024 ditunda satu atau dua tahun karena alasan ekonomi.

Halaman:

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x