Grand Opening Masa Taaruf dan Penyambutan Mahasiswa Baru UMS Masuk Muri

- 13 Juli 2020, 16:12 WIB
   Rektor UMS, Prof. Dr. Sofyan Anif, menyerahkan jaket almamater beserta topi kepada perwakilan mahasiswa baru dalam Grand Opening Masta PMB UMS yang digelar di Auditorium Muh. Djazman
  Rektor UMS, Prof. Dr. Sofyan Anif, menyerahkan jaket almamater beserta topi kepada perwakilan mahasiswa baru dalam Grand Opening Masta PMB UMS yang digelar di Auditorium Muh. Djazman /Tok Suwarto/

"Ketika masuk universitas dengan status mahasiswa, tujuan seseorang adalah mencari ilmu tertinggi sebagai kelanjutan pendidikan tingkat dasar dan menengah. Di sekolah dasar dan menengah para siswa harus dibimbing, tetapi di perguruan tinggi para mahasiswa harus menguasai kemandirian. Dosen hanya sebagai fasilitator, sehingga kalau mahasiswa tidak punya semangat bersaing tidak bisa mengembangkan diri. Karena itu, mahasiswa jangan membawa sifat kekanak-kanakan," ujar Haedar Nashir.

Salah seorang mahasiswa, Vania Nur Adani, mengungkapkan, kegiatan Masta PMB UMS yang digelar secara daring dianggap menguntungkan. Karena kegiatan ini lebih memudahkan para mahasiswa baru mengenal lebih jauh tentang UMS yang memiliki banyakbkegiatan.

"Sambil mengikuti Masta PMB di rumah, mahasiswa baru bisa mengenal secara mendalam dan luas tentang UMS," tuturnya.

Baca Juga: Direkomendasikan DPP Partai Golkar, Yogi : Saya Tidak Mengajukan Menjadi Calon Wakil Bupati

Kepala Bagian (Kabag) Penalaran, Kreativitas dan Sespin, Bidang Kemahasiswaan UMS, Ahmad Kholid Al Gozali, ST, MT, menambahkan, Masta PMB UMS secara daring tersebut disiapkan hampir selama sebulan. Rangkaian kegiatan Masta PMB meliputi grand opening, Masta PMB selama 3 hari dan universitaria dengan pemberian 9 macam materi.

"Proses yang harus ditempuh mahasiswa baru, di antaranya diskusi pendalaman materi dan post test materi. Setelah mengikuti semua materi dan lulus tes, mahasiswa baru akan mendapatkan sertifikat kelulusan," tandasnya.

Dalam rangkaian Masta PMB UMS, katanya juga akan digelar ekspo Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) secara daring yang polanya seperti pertandingan sepak bola di Eropa. Ekspo UKM digelar di GOR UMS dengan jumlah penonton terbatas dan sisanya para mahasiswa baru diminta menyaksikan secara online.

 

 

Halaman:

Editor: Kiki Kurnia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x