Pakai Dana Pribadi, Dedi Mulyadi Bangun Jembatan Penghubung Purwakarta-Subang

- 5 April 2024, 11:10 WIB
Dedi Mulyadi bersama warga berfoto di atas jembatan penghubung Purwakarta-Subang, Kamis, 4 April 2024./IST
Dedi Mulyadi bersama warga berfoto di atas jembatan penghubung Purwakarta-Subang, Kamis, 4 April 2024./IST /

“Pemerintah harus memberikan uang itu sebab saya yang membereskan, bukan kontraktor. Nanti uang itu untuk membeton jalan yang belum beres biar selesai semuanya,” ucapnya.

Sebagai bentuk penghormatan, Dedi mempersilakan istri dari Kades Cijunti sebagai tokoh wanita untuk meresmikan jembatan dengan memotong bambu sebagai simbolis.

Sementara itu warga dari dua kabupaten yang turut hadir bahagia karena kini tak perlu was-was saat melintas jembatan. Sebab jembatan tersebut merupakan akses utama penghubung dua kabupaten yang bisa mempersingkat waktu.

Baca Juga: RESMI! Segini Tarif Tol Tebing Tinggi-Indrapura, Sudah Berlaku Sejak 4 April 2024, Simak Daftar Harganya

Baca Juga: Bantuan RI untuk Palestina dan Sudan Menggunakan Pesawat Garuda Indonesia

Bahkan beberapa warga yang secara sukarela membawa tumpeng tampak menangis bahagia. Tumpeng tersebut sengaja dibawa sebagai bentuk rasa syukur. Tumpeng tersebut kemudian dibagikan dan dimakan bersama sebagai menu berbuka puasa warga yang datang.

“Senang, sekarang bisa lewat lagi. Ini sampai bela-belain bawa tumpeng untuk syukuran dan buka puasa bersama,” ujar Mak Eneng dengan mata berkaca-kaca.***

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah