Tamparan Keras Angelina Jolie di Tengah Invasi Ukraina, Datangi Korban Perang Negara Termiskin di Dunia Arab

- 8 Maret 2022, 23:23 WIB
Angie.//Olah foto tangkap layar InstaStory Angelina Jolie DailyMail
Angie.//Olah foto tangkap layar InstaStory Angelina Jolie DailyMail /

GALAMEDIA - Aktris papan atas Hollywood Angelina Jolie mengunjungi Yaman yang dilanda perang untuk menunjukkan solidaritas bagi rakyatnya yang paling terdampak.

Ia berharap kedatangannya dapat ikut  memobilisasi dukungan untuk konferensi penggalangan dana pada 16 Maret mendatang.

Aksi Jolie ini sekaligus menjadi tamparan keras di tengah invasi Ukraina yang memicu gelombang simpati internasional bagi rakyatnya yang menjadi korban agresi Rusia.

Baca Juga: Informasi Konflik Rusia-Ukraina Tidak Utuh, Diaspora dari Rusia dan Eropa Timur Beberkan Kondisi Terkini

Mantan Brad Pitt itu mengingatkan komunitas global bahwa saat ini, selain di Ukraina masih banyak pengungsi dan warga sipil yang juga menjadi korban peperangan, salah satu yang terburuk adalah warga Yaman.

Dalam postingan Insta Story miliknya, Jolie membandingkan antara situasi di Yaman dengan apa yang saat ini berkecamuk di Ukraina.

"Minggu ini satu juta orang terpaksa melarikan diri dari perang yang mengerikan di Ukraina," tulisnya.

Baca Juga: BPJS Ketenagakerjaan Tanggung Ojol Korban Tabrak Lari Hingga Rp1,2 miliar

Jolie melanjutkan, “Jika kita belajar dari situasi yang mengejutkan ini, kita tidak bisa selektif terkait siapa yang layak mendapat dukungan dan hak siapa yang kita bela.

Halaman:

Editor: Mia Fahrani

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x