Ridwan Kamil Dorong Aura Kasih Nyaleg ke DPR RI dari Partai Golkar

- 12 Mei 2023, 20:39 WIB
Aura Kasih menjadi bacaleg Partai Golkar dan bertarung mengincar kursi DPR RI.
Aura Kasih menjadi bacaleg Partai Golkar dan bertarung mengincar kursi DPR RI. /Instagram @aurakasih

Iswara menungkapkan, tiga nama yang direkomendasikan oleh Ridwan Kamil sebagai bacaleg dari partai berlambang pohon beringin yakni Atalia Praratya yang tak lain adalah istri dari Ridwan Kamil.

Atalia Praratya akan maju bertarung memperebutkan kursi DPR RI dari Dapil I Kota Bandung-Kota Cimahi. Kemudian nama kedua adalah Aura Kasih.

Baca Juga: Ide Bisnis 2023, Resep Es Krim Coklat Gabin Rasanya Tidak Kalah dengan Buatan Pabrik

Aura Kasih akan bertarung di Dapil Banjar, Ciamis dan Pangandaran. Sedangkan nama ketiga yakni Ferry Radiansyah, S.T.,M.M yang kini menjabat sebagai Ketua Umum Pusat Pengurus Persatuan Anggota Badan Permusyawaratan Desa Seluruh Indonesia (PABPDSI).

Ferry Radiansyah akan mencoba peruntungan di Kabupaten Bekasi, Karawang dan Purwakarta

"Kalau yang di DPRD Provinsi dan kabupaten kota juga ada beberapa nama yang diusulkan, tapi bukan nama-nama baru," kata Iswara.

Pria yang juga mencalonkan sebagai anggota DPRD Jabar ini menuturkan, bergabungnya Atalia Praratya di Partai Golkar menambah energi baru bagi partai berlambang pohon beringin.

Baca Juga: PAN Bidik 7 Kursi DPRD Bandung, Hapus Hasil Minor di Periode 2019-2024

Baca Juga: Ombudsman RI Temukan Tiga Maladministrasi pada Kasus Meninggalnya Asiya Sinta Hasibuan di Lift Bandara Kualana

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x