Penanganan Sampah di Lingkungan Gedung Sate Kini Dikelola secara Mandiri

- 23 Februari 2024, 10:15 WIB
Gedung Sate Bandung.
Gedung Sate Bandung. /Pemprov Jabar/

GALAMEDIANEWS - Penanganan sampah di lingkungan Gedung Sate, kantor Gubernur Jawa Barat, kini sudah dikelola secara mandiri melalui beberapa skema pemrosesan.

Hal itu dikemukakan Penjabat Sekda Provinsi Jawa Barat Taufiq Budi Santoso saat menjadi keynote speaker pada Forum Perangkat Daerah Sekretariat Daerah Provinsi Jabar di Gedung Sate, Kota Bandung, Kamis, 22 Februari 2024.

Sampah yang dikelola di Gedung Sate antara lain berasal dari area kantor gubernur itu sendiri, Lapangan Gasibu, Monumen Perjuangan Rakyat Jawa Barat (Monju), dan area GOR Saparua.

Baca Juga: Tingkatkan Customer Experience di Indonesia, Penggunaan AI Harus Penuh Komitmen dan Tanggung Jawab

Baca Juga: Sutradara Sam Mendes Umumkan Akan Buat 4 Film Mengenai The Beatles

Total per hari sampah yang dihasilkan sekitar 1,4 ton. Sampah tersebut bervariasi terdiri dari sampah organik, anorganik, dan limbah B3 dari poliklinik milik Pemda Provinsi Jabar di area gedung pemerintahan itu.

"Sampah di Gedung Sate yang terbesar atau 88 persen berasal dari sampah halaman karena saking luasnya halaman gedung tersebut, kemudian Gasibu, Monju, sampai kawasan Saparua. Itu semuanya dikelola di Gedung Sate," kata Taufiq.

Ia menuturkan pula bahwa di Gedung Sate sudah bisa melakukan pengolahan jenis-jenis sampah.

Baca Juga: Nonton Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba To The Hashira Training, Berikut Jadwal Tayang dan Sinopsis Terbarunya

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x